Senin, 01 Maret 2010

PKS Sumenep Jaring 5 Kandidat Cabup


PKS Sumenep Jaring 5 Kandidat Cabup

Sumenep – Ruang Aspirasi Rakyat

Mendekati masa pendaftaran Cabup dan Cawabup Sumenep 2010, Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Sumenep telah menjaring lima nama. Diantaranya, nama-nama yang akan diusung Bambang Mursalin, Khalis, Azasi Hasan, Sugianto dan Abuya Busro Karim.

Hal ini diungkapkan Rimbun Hidayat Sekretaris DPD PKS Sumenep, saat dihubungi melalui telepon selulernya, Senin (01/03). “Kami sudah menjaring lima nama cabup, dan sudah mempelajari profil dan visi-misi masing-masing kandidat. Tinggal menetapkan satu diantara nama-nama tersebut,” katanya.

Menurutnya, PKS sudah melakukan komunikasi politik dengan PKNU, PBB dan PDP. Rencanya gabungan partai ini menjarinng cabup dan menetapkan satu kandidat pasangan cabup. Dimana nanti dibentuk koalisi strategis yang diharapkan memenangkan Pilkada Sumenep.

Rimbun Hidayat menambahkan, berdasarkan komunikasi koalisi, PKS mengusulkan dua nama Bambang Mursalin dan Azasi Hasan. Selanjutnya PKNU mengusulkan Azasi Hasan dan Bambang Mursalin. Sedangkan PBB mengusulkan Khalis, Azasi Hasan dan Bambang Mursalin.

”Koalisi ini masih 90 persen saja. Tinggal menunggu hasil penetapan satu nama cabup. Selanjutnya hasilnya akan dikomunikasikan ke DPP masing-masing partai, untuk mendapatkan rekom,” jelas kader muda PKS ini.

Ketika ditanya apakah PKS juga melakukan komunikasi dengan partai lainnya. Dirinya tidak membantah dan menjelaskan bahwa sudah membangun komunikasi dengan PPP dan PKB. Pihaknya mengatakan, tinggal menunggu perkembangan dan situasi saat mendekati pendaftaran.

”Masih banyak peluang dan kemungkinan dengan parpol lainnya. Mengingat bangunan yang dibangun masih sebatas komunikasi dan silaturrahmi. Belum menginjak pada MoU dan teken kontrak,” ujar Rimbun biasa dipanggil.

Sementara itu, Hasan Mudhari anggota DPRD Sumenep dari PKS membenarkan pernyataan Rimbun Hidayat. Bahwa, PKS sudah membangun komunikasi politik dengan beberapa partai. Dimana nantinya akan menjaring dan mengusung kandidat cabup.

”Saat ini sudah masuk beberapa nama. Diantaranya, Bambang Mursalin, Khalis, Azasi Hasan, Sugianto dan Abuya Busro Karim. Tinggal dipilih satu nama dan diusulkan ke DPP PKS untuk mendapatkan rekomendasi,” ujar anggota Komisi A DPRD Sumenep ini.

Menurutnya, PKS dalam memilih figur cabup memiliki beberapa kriteria. Dimana harus ada kesamaan visi-misi, figurnya tidak tercela dan bisa diterima masyarakat. Selain itu, memiliki wawasan ke Islaman yang luas dan mau menegakkan nila-nilai moralitas. Selanjutnya, harus mau melakukan kontrak politik dan melaksanakan komitmen.

”Siapapun figurnya yang penting bisa melaksanakan amanah dan mampu menjalankan pemerintahan dengan baik. Jika benar-benar didukung PKS, kami akan solid dan akan memenangkan pada Pilkada nantinya,” tambah Hasan Mudhari yang terpilih lewat Dapil I Sumenep ini.

Perlu diketahui, PKS di kusi parlemen memiliki dua kursi. Sedangkan perolehan suara pada pemilu 2009 lalu mendapatkan 16.187. Dimana suara ini tersebar di seluruh dapil di 27 kecamatan. Sedangkan basis PKS berada di Dapil 1 dengan perolehan suara 4450 dan Dapil 7 memperoleh 4950 suara.(rud)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar