Kamis, 28 Januari 2010

Dana Pengamanan Pilkada Sumenep Rp1,7 Miliar


Jumat, 29 Jan 2010

Sumenep - Dana pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dianggarkan Rp1,7 miliar.

Ketua Komisi A DPRD Sumenep, Abrory, Jumat, menjelaskan, dana pengamanan sebesar Rp1,7 miliar itu diperuntukkan bagi pelaksanaan pilkada dua putaran.

"Rinciannya, Polres Sumenep mendapat bantuan keuangan sebesar Rp1,5 miliar dan Kodim 0328 sebesar Rp200 juta," katanya di Sumenep.

Dana pengamanan pelaksanaan pilkada untuk putaran pertama yang menjadi jatah polisi dialokasikan sebesar Rp1,3 miliar dan putaran dua sebesar Rp200 juta.

"Sementara bagi Kodim 0328 Sumenep dianggarkan Rp150 juta pada pelaksanaan pilkada putaran pertama dan Rp50 juta untuk putaran kedua," katanya menambahkan.

Selain itu, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Sumenep tahun 2010 mengalokasikan dana operasional bagi jajaran Panitia Pengawas (Panwas) Pilkada Sumenep sebesar Rp800 juta.

"Dana yang diperuntukkan bagi pengamanan pilkada dan panwas itu di luar anggaran yang menjadi jatah KPU. Untuk anggaran pelaksanaan pilkada ditetapkan sebesar Rp15 miliar untuk dua putaran," paparnya menjelaskan.

Sesuai Surat Keputusan KPU Sumenep Nomor 1 Tahun 2009, hari "H" pilkada setempat ditetapkan pada tanggal 14 Juni 2010.

http://antarajatim.com/lihat/berita/26513/Dana-Pengamanan-Pilkada-Sumenep-Rp17-Miliar
Copyright © 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar