Rabu, 25 November 2009

Legislator Asal Dapil XI Bentuk Kaukus Madura

Minggu, 22 Nov 2009


Pamekasan - Legislator (wakil rakyat) asal daerah pemilihan (dapil) XI wilayah Madura, baik di tingkat I Provinsi (DPRD Jatim) maupun di tingkat pusat (DPR RI), akan membentuk "Kaukus Wakil Rakyat Madura".

"Itu perlu dilakukan agar aspirasi masyarakat Madura, terutama terkait pembangunan Madura ke depan pasca operasional jembatan Surabaya-Madura (Suramadu) terakomodasi," kata anggota DPRD Jatim dari Partai Demokrat (PD), H. Haryono Abd. Bari, Minggu.

Rencana membentuk "Kaukus Wakil Rakyat Madura" ini disampaikan Haryono dalam acara serap aspirasi yang digelar di aula Hotel Putri Jalan Trunojoyo, bersama para kepala desa, perwakilan lembaga swadaya masyarakat (LSM), tokoh masyarakat dan perwakilan tokoh ulama se- Kabupaten Pamekasan.

Wakil rakyat, kata Haryono, bertanggungjawab untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Madura, terutama terkait dengan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Madura ke depan.

"Hal itu bisa terlaksana jika para wakil rakyat asal Madura selalu melakukan komunikasi yang intensif antarsesama anggota DPR/DPRD dari dapil XI Madura," katanya.

Wakil Ketua Komisi C DPRD Jawa Timur itu menjelaskan pihaknya saat ini sudah melakukan upaya penggalangan terbentuknya Kaukus Wakil Rakyat Madura tersebut.

Ada empat anggota DPRD yang menggelar jaring aspirasi yakni ketua komisi E, Drs H.Iskandar,M.Si, wakil ketua komisi C H. Haryono Abd Bari, serta Razak Manaf dari Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) dan Nizar Zahra dari Partai Bintang Reformasi (PBR), masing-masing anggota komisi A DPRD Jatim.

Selain kesepakatan membentuk Kaukus Wakil Rakyat Madura juga ada beberapa hal yang disampaikan dalam kesempatan tersebut, di antaranya perbaikan sarana jalan di pedesaan dan kekurangan air bersih yang menjadi persoalan pokok di Madura.

http://antarajatim.com/lihat/berita/21985/legislator-asal-dapil-xi-bentuk-kaukus-madura

Tidak ada komentar:

Posting Komentar